WELCOME TO AC MILAN Fans BLOG



Kamis, 19 Agustus 2010

Milan: Ibra? Kenapa Tidak

Doni Wahyudi - detiksport


Reuters


Milan - Satu musim setelah meninggalkan Inter Milan, Zlatan Ibrahimovic bisa saja kembali ke Seri A. AC Milan membuka peluang membawa pesepakbola Swedia itu untuk kembali berman di San Siro.

Peluang Ibra meninggalkan Barcelona sejauh ini memang cukup terbuka. Itu tentunya terkait performa sang striker yang jauh dari ekspektasi dan kedatangan David Villa ke Camp Nou di musim panas ini.

Milan sendiri masih terus menghadapi tuntutan dan fansnya untuk mendatangkan pemain berlabel bintang. Kondisi yang sudah lama tak terjadi, yang kemudian dipercaya Milanisti menjadi salah satu sebab Rossoneri tak bisa bersaing dengan Inter Milan dalam balapan menuju Scudetto.

Dan setelah resmi mendatangkan Kevin Prince Boateng, kubu Rossoneri membuka kemungkinan untuk mendatangkan pemain lain. Nama yang dituju tak lain adalah Zlatan Ibrahimovic.

"Segalanya mungkin saja. Tentu Anda bisa melakukannya. Tapi itu semua tergantung beberapa hal, tergantung kami, tergantung Barcelona dan pemain-pemain AC Milan. Itu bukan perkaran yang mudah, tapi mungkin saja terjadi," sahut Direktur Olahraga Milan, Ariedo Braida di AS.

Di skuad Milan saat ini setidaknya ada tujuh pemain yang bisa dipasang sebagai penyerang, termasuk pemain gaek Filippo Inzaghi dan penyerang terbaru mereka Dominic Adiyiah. Massimiliano Allegri butuh pemain depan dalam jumlah banyak jika dia ingin meneruskan formasi tiga striker yang setia dipakai Leonardo musim lalu.

"Saya tahu Ibrahimovic. Dia pemain bagus. Saya mengenalnya secara personal dan dia pemain yang hebat. Masalahnya adalah Milan memiliki tiga sampai empat penyerang untuk dua atau tiga posisi berbeda," pungkas dia.

Minggu, 15 Agustus 2010

Braida: Anda Tahu Segalanya..

Milanku.COM


Direktur Olahraga Milan ARIEDO BRAIDA menklaim bahwa tidak akan ada kejutan lagi di bursa transfer kali ini untuk Rossoneri.

Media-media sudah dianggap tahu rencana Milan untuk bursa transfer musim ini, setelah direktur Olahraga Milan, Braida mengungkapkan pernyataan pada Milannews, "Bursa transfer? Anda tahu segalanya... Percaya deh, tidak ada sesuatu yang baru."

Pemain yang akan bergabung dengan Milan, yang keempat dan kemungkinan terakhir adalah Kevin-Prince Boateng. Pemain asal Ghana itu akan datang dari Genoa berstatus pinjaman dengan opsi pembelian penuh.

Milan sebelumnya telah mendatangkan Mario Yepes dengan status free transfer, Sokratis Papastathopoulos dan Marco Amelia (pinjaman) dari Genoa musim panas ini.

Setelah itu Milan kembali bungkam.....

Gap Dengan Inter Kecil

Milanku.COM


Pelatih MASSIMILIANO ALLEGRI berbicara pada il Corriere dello sport kemarin sebelum Milan mengikui turnamen segitiga Trofeo TIM di Bari, tentang musim baru yang akan dihadapi timnya.

Pelatih 43 tahun itu berbicara tentang kemungkinan transfer Milan di beberapa hari kedepan.

Berikut adalah petikan wawancaranya:

Apakah Boateng sudah dekat ke Milan?
"Jika tidak ada supply, maka kami oke saja. Saya belum tahu benar apakah Boateng akan datang ke Milan, namun dia adalah pemain yang bagus, sangat dinamis, punya kaki dan teknik yang bagus. Di Ghana dia bermain sebagai gelandang kanan atau kiri."

Formasi: Berlian atau 4-3-3?
"Saya memerlukan kelompok homogen. Ketika kita mengubah formasi, tidak harus mengubah kerangka tim."

Setuju. Tapi anda bermain dengan trequartista atau tiga penyerang?
"Ketika tidak ada Ronaldinho, Seedorf akan bermain di tengah ditambah dua gelandang. Dengan Dinho di lapangan kami akan bermain 4-3-3."

Andrea Pirlo sebagai trequartista: Is this an alternative?
"Pirlo itu unik dan peran playmaker sangat khas. Orang yang bermain diposisi itu harus menjadi kunci ketika tim tak terkendali. Pirlo, bagaimanapun, harus bermain di depan pertahanan untuk kesempurnaan."

Siapa yang akan menjadi dua striker di Milan?
"Ronaldinho akan bermain lebih ke dalam di lapangan, dengan Pato di dekat Borriello. Jika ada Seedorf di tengah (gelandang serang), Pato dapat bermain sebagai penyerang tengah."

The Duck (Alexandre Pato) sudah menjadi angsa yang cantik.
"Dia punya ruang untuk berkembang dan dia tahu itu. Tapi dia tak bisa dibayangkan. Dia punya kekuatan fisik dan kualitas."

Dia lebih kuat dari Mario Balotelli?
"Ya, dia lebih kuat."

Sejauh apa untuk menjangkau Inter?
"Gap kami dengan Inter sangat kecil."

Milan setelah Lazzari?
"Dia berkembang pesat. Dia merupakan setengah sayap, bukan merupakan salah satu eksternal. Dia selalu memberi lebih, kejutan, dan mengkreasikan. Dia juga kuat di kepala."

Sepakbola Italia butuh bintang muda. Siapa yang terbaik di U-21?
"Ranocchia di pertahanan, Poli sebagai gelandang, dan Paloschi di penyerang. Namun meski banyak klaim, saya rasa pemain muda Italia bagus."

Siapa yang akan memenangkan Ballon d’Or?
"Saya akan berikan pada Sneijder. Dia sudah membuat banyak hal dan dia pemain yang merubah Inter. Dia punya segala kualitas teknik."